10+ Tips Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula, Jangan Lewatkan!

Kamu sedang mencari tips belajar Bahasa Inggris untuk pemula? Kamu sudah berada di artikel yang tepat! Yuk eksplor bareng MinBi buat infonya!

Share:

kobi education-belajar bahasa inggris untuk pemula-gambar mahasiswi dari negara luar sedang mencari buku di perpustakaan

Mau belajar Bahasa Inggris dari nol, tapi enggak tahu harus mulai dari mana? Atau udah mulai, tapi merasa stuck? Tenang… MinBi punya tips belajar Bahasa Inggris untuk pemula yang simpel dan efektif, lho!

 

Mau tahu apa aja tipsnya? Simak artikel ini sampai akhir, ya!

Tips Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula Dari Nol

1. Mulai Dari Dasar

Kalau baru mulai belajar bahasa, paling penting kamu harus mengenal dasar-dasarnya dulu. Mulailah dengan belajar abjad Bahasa Inggris dari A sampai Z. Pastikan kamu tahu cara pengucapan tiap huruf dengan benar, ya!

 

Belajar juga angka-angka Bahasa Inggris, misalnya dari satu (one) sampai seratus (one hundred).

 

Selain itu, kenali frasa-frasa yang sering dipakai sehari-hari. Misalnya, How are you? = “Apa kabar?” atau Thank you = “Terima kasih”. Coba latihan terus, biar makin lancar!

2. Belajar Kosakata Sehari-hari

Nah, untuk menambah kosakata, coba belajar kata-kata yang sering muncul sehari-hari, seperti water (air), food (makanan), atau sleep (tidur). 

Biar lebih cepat hafal, manfaatkan aplikasi flashcard, seperti Anki atau Quizlet. Aplikasi-aplikasi ini membantumu belajar sambil bermain. 

Masukkan kata baru yang dipelajari, kemudian aplikasinya akan terus mengingatkanmu untuk mengulangi kata-kata itu sesuai jadwal. Semakin sering kamu ulang, makin cepat kamu hafal, deh!

3. Pelajari Tenses dan Grammar

Tenses adalah keterangan waktu dalam Bahasa Inggris yang menunjukkan kapan sesuatu terjadi, misalnya masa lalu (past), sekarang (present), atau masa depan (future). 

 

Dengan mengerti tenses, kamu bisa bikin kalimat yang tepat dan enggak bikin bingung orang lain.

 

Pelajari tenses dasar dulu, seperti present simple, past simple, dan future simple. Ini tenses yang paling sering dipakai, jadi penting banget buat dikuasai pertama kali.

 

Kemudian, coba tulis kalimat atau paragraf dengan berbagai tenses. Setelah itu, periksa kembali apakah tenses yang kamu pakai sudah benar. 

4. Ikut Kursus Online

Kalau kamu mau belajar dengan lebih terstruktur, ikutan kursus Bahasa Inggris secara online itu pilihan yang bagus. 

Kursus online ini biasanya punya beberapa level, jadi kamu bisa mulai dari level yang paling cocok dengan kemampuanmu sekarang. Misalnya, di Kobi Education, ada Kelas IELTS Basic untuk mempelajari grammar dan speaking.

Keuntungan lain dari kursus online adalah fleksibilitasnya. Kamu bisa belajar kapan pun dan di mana pun asal ada Internet. Cocok banget buat kamu yang sibuk, tapi pengen jago Bahasa Inggris. 

5. Praktik Mendengarkan

Dengarkan musik, nonton film, atau dengarkan podcast yang berbahasa Inggris. Kegiatan ini bisa membantumu paham cara mengucapkan kata-kata dengan benar, dan menangkap intonasinya.

 

Misalnya, kalau kamu suka musik, coba dengarkan lagu-lagu berbahasa Inggris. Sambil mendengarkan, baca juga liriknya biar bisa ikut nyanyi dan mengerti maksudnya. 

 

Kalau kamu suka nonton, coba tonton film atau serial TV berbahasa Inggris. Mulai dari yang ada subtitle bahasa Indonesia, lalu pelan-pelan ganti ke subtitle Bahasa Inggris, hingga akhirnya kamu bisa nonton tanpa subtitle sama sekali.

6. Latihan Berbicara

Latihan berbicara berguna meningkatkan kemampuan bahasamu lebih cepat. Caranya, ajak ngobrol teman yang sudah jago Bahasa Inggris. 

 

Latihan ini bisa jadi kesempatan buat kamu praktik dan langsung mendapatkan koreksi jika salah. Plus, ngobrol sama teman itu seru, jadi belajarnya pun jadi lebih asyik.

7. Membaca Buku atau Bacaan Berbahasa Inggris

Mulailah dengan membaca buku atau artikel dari yang paling mudah. Buku anak-anak itu pilihan tepat buat pemula. 

 

Soalnya, buku-buku ini biasanya pakai kata-kata sederhana dan kalimatnya juga pendek-pendek, jadi lebih mudah dimengerti. Selain itu, buku anak sering mencantumkan gambar menarik dan membantumu memahami ceritanya lebih baik.

 

Kamu bisa mulai dengan buku-buku klasik anak-anak, seperti The Very Hungry Caterpillar(1969) atau Where’s Spot?(1980). Buku-buku ini enggak cuma menghibur, tapi juga menambah kosakata dengan cara yang menyenangkan. 

 

Setelah merasa nyaman dan mulai paham, coba baca artikel yang lebih panjang atau buku lebih kompleks. 

 

Sebagai permulaan, baca artikel singkat di blog atau majalah yang membahas topik ringan kesukaanmu, seperti hobi atau olahraga. Ini membantumu terbiasa dengan berbagai jenis kata dan struktur kalimat dalam Bahasa Inggris.

8. Latihan Menulis

Mulai sekarang, coba menulis jurnal harian menggunakan Bahasa Inggris, yuk! 

 

Setiap hari, tulis tentang apa yang kamu lakukan hari itu, apa yang kamu rasakan, atau bahkan rencanamu untuk besok. 

 

Setelah nyaman menulis jurnal, tantang diri kamu untuk ikutan diskusi di forum online berbahasa Inggris. 

 

Misalnya, kalau kamu suka gaming, gabung ke subreddit atau forum tentang game favoritmu. Di sana, kamu bisa menulis komentar atau tanggapan tentang topik yang lagi dibahas. 

9. Gunakan Aplikasi Belajar Bahasa

Kamu juga bisa memanfaatkan aplikasi belajar bahasa, seperti Duolingo, Grammarly, atau ELSA Speak.

Aplikasi-aplikasi ini menyediakan pelajaran-pelajaran dasar Bahasa Inggris yang interaktif, jadi enggak terasa berat.

10. Bergabung Dengan Kelompok Belajar Bahasa

Belajar sendiri pasti lebih gampang bosan, kan? Nah, biar lebih asyik, coba bergabung dengan kelompok belajar atau komunitas. 

 

Di kelompok belajar, kamu bakal ketemu banyak orang yang juga lagi sama-sama belajar bahasa. Selain saling membantu, kamu juga bisa saling memberi motivasi untuk terus belajar.

 

Biasanya, kelompok belajar ini sering mengadakan sesi belajar bareng, diskusi, atau bahkan game yang berhubungan dengan Bahasa Inggris. Belajar jadi lebih seru karena kamu enggak sendirian.

 

Kamu bisa cari kelompok belajar ini di sekolah, kampus, atau bahkan di komunitas lokal. Kalau kamu lebih suka yang online, banyak juga forum atau grup di internet yang bisa kamu ikuti. 

11. Bikin Target Realistis

Coba bikin target belajar biar lebih fokus dan termotivasi. Tapi ingat, tujuan harus realistis dan bisa dicapai, supaya kamu enggak merasa kewalahan atau kecewa.

 

Contohnya, daripada bilang “Aku mau jago bahasa Inggris dalam sebulan,” lebih baik tetapkan target spesifik dan kecil-kecil. 

 

Misalnya, belajar 10 kata baru setiap hari, nonton satu episode acara TV per minggu, menulis jurnal harian dalam Bahasa Inggris, atau bicara dengan teman 15 menit per hari.

 

Dengan menetapkan target, kamu bisa melihat progres dan tetap termotivasi. Ingat, belajar bahasa itu proses yang butuh waktu, jadi nikmati perjalanan belajarnya dan jangan buru-buru!

Nah, itulah dia tips belajar Bahasa Inggris untuk pemula yang bisa langsung kamu praktikkan. Ingat, konsisten belajar itu kunci pentingnya! 

 

Jangan menyerah dan tetap semangat belajar, ya, SoBi! Semoga sukses!

Daftar Isi

Rekomendasi Artikel
Bingung Persiapan Study Abroad Mulai Dari Mana?

Sini Kobi temenin kamu #KejarBareng kampus dan beasiswa impianmu!

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Ingin up to date dengan artikel terbaru Kobi? Yuk subscribe sekarang 👇

Cek privacy policy disini

Ingin up to date dengan artikel terbaru Kobi? Yuk subscribe sekarang. 👇

Cek privacy policy disini