Siapa mau kuliah di kawasan Asia Tenggara (ASEAN) biar enggak jauh-jauh dari Indonesia? Selain enggak jauh, beberapa kota pelajar terbaik di Asia Tenggara juga kualitasnya enggak kaleng-kaleng, lho!
QS Best Student Cities 2024 telah memublikasikan peringkat kota terbaik untuk pelajar seluruh dunia.
Nah, buat kamu yang pengen banget mewujudkan mimpi kuliah di kota-kota terbaik ASEAN, Kobi punya program Mentoring yang akan membimbing kamu mendapatkan beasiswa impianmu, lho!
Mau tahu apa aja kota-kota terbaik Asia Tenggara buat pelajar? Yuk, simak informasi lengkapnya!
Daftar Kota Pelajar Terbaik di Asia Tenggara
1. Singapura, Singapura
Kota Singapura menduduki peringkat #15 sebagai kota terbaik untuk pelajar di dunia dan #1 di ASEAN, lho!Â
Kota ini menjadi tempat bagi dua perguruan tinggi kelas dunia, yaitu National University of Singapore (#8) dan Nanyang Technological University (#26).
Kota Singapura juga termasuk salah satu kota dengan kualitas hidup terbaik dunia, lho! Kamu bisa mengakses transportasi umum dan layanan kesehatan dengan mudah.Â
Kota ini juga dinobatkan menjadi kota teraman #2 di dunia, menurut Safe Cities Index. Jadi bisa kuliah dengan nyaman, deh!
Baca Juga Artikel Ini: 7 Beasiswa S1 Singapura untuk Berbagai Jurusan, Ayo Daftar!
2. Kuala Lumpur, Malaysia
Kota Kuala Lumpur menempati peringkat #24 terbaik dunia untuk pelajar. Salah satu universitas terkemuka di Kuala Lumpur adalah Universiti Malaya yang menjadi peringkat #1 terbaik di Malaysia.
Sebagai ibu kota dan pusat ekonomi Malaysia, Kuala Lumpur menawarkan akses mudah ke berbagai fasilitas publik, seperti kesehatan, transportasi, pusat perbelanjaan, dan hiburan.
3. Bangkok, Thailand
Selanjutnya, ada ibu kota Negara Thailand, yaitu Bangkok. Kota ini menduduki peringkat #71 terbaik dunia untuk pelajar.
Universitas unggulan di Bangkok adalah Chulalongkorn University, kampus kedua terbaik Thailand.Â
Biaya hidup di Bangkok untuk mahasiswa relatif terjangkau, lho, berkisar antara THB 10.000 hingga THB 15.000 per bulan (sekitar Rp4,3 juta hingga Rp6,5 juta) mencakup akomodasi, makanan, transportasi, dan kebutuhan sehari-hari.
Baca Juga Artikel Ini: Universitas Chulalongkorn: 7 Alasan Kamu Harus Kuliah di Sini!
4. Subang Jaya, Malaysia
Subang Jaya, sebuah kota pinggiran di Selangor, Malaysia, menempati urutan #114 kota terbaik untuk pelajar dunia.Â
Kota ini menarik perhatian pelajar internasional terutama karena keberadaan Taylor’s University, yang diakui sebagai salah satu universitas swasta terbaik di Malaysia.
5. Shah Alam, Malaysia
Masih dari Malaysia, kota pelajar terbaik ASEAN urutan kelima ditempati oleh Shah Alam. Sementara di dunia, kota ini menempati peringkat #115 terbaik, hanya satu tingkat di bawah Subang Jaya.
Shah Alam menjadi rumah bagi Universiti Teknologi MARA (UiTM), salah satu perguruan tinggi terbesar di Malaysia.
Kalau belajar di kota ini, kamu enggak usah jauh-jauh pergi ke kota lain untuk healing karena banyak taman-taman dan tempat rekreasi menarik, seperti Taman Botani Negara Shah Alam dan Taman Tasik
6. Jakarta, Indonesia
Kota di Indonesia enggak kalah keren, lho! Jakarta berada di peringkat #6 kota terbaik untuk pelajar di Asia Tenggara dan peringkat #122 di dunia.
Universitas-universitas terkemuka di Jakarta, antara lain Universitas Indonesia, Universitas Negeri Jakarta, serta Universitas Bina Nusantara
7. Yogyakarta, Indonesia
Sebutan Yogyakarta sebagai kota pelajar enggak cuma julukan doang, lho, Sob! Buktinya, Yogyakarta menempati peringkat #126 terbaik dunia dan #7 terbaik di kawasan ASEAN.
Kota ini menjadi rumah bagi universitas bergengsi di Indonesia, seperti Universitas Gadjah Mada dan Universitas Negeri Yogyakarta.
Yogyakarta juga terkenal karena keindahan alam dan budayanya. Dijamin kamu enggak bakal bosan kalau kuliah di kota ini!
Nah, itu dia kota pelajar terbaik di Asia Tenggara versi QS Best Student Cities 2024. Kalau kamu ingin kuliah di kota mana, nih?
Semoga semakin menambah pengetahuanmu, ya, SoBi!
Baca Juga Artikel Ini: 6 Kota Terbaik di Australia Yang Bagus Buat Tempat Kuliah