Home >> Full Information >> Beasiswa MTCP 2025: Info Syarat, Benefit, Deadline, Seleksi!

Beasiswa MTCP 2025: Info Syarat, Benefit, Deadline, Seleksi!

Mau kuliah di Malaysia tanpa pusing mikir biaya? Beasiswa MTCP solusinya! Yuk, cek syarat & cara daftarnya sebelum deadline tiba.

Share:

kobi education-beasiswa mtcp-gambar bendera malaysia yang sedang berkibar di atas langit yang sangat cerah

Hai, SoBi! Pengen kuliah S2 di luar negeri tapi pusing mikirin biaya? Tenang, Beasiswa MTCP bisa jadi jawaban buat kamu! Beasiswa ini enggak cuma nutupin biaya kuliah, tapi juga kasih uang saku tiap bulan plus tiket pesawat PP ke Malaysia. Sounds amazing, right?

 

So, kalau kamu pengen grab this opportunity, MinBi bakal spill semua infonya. Baca sampai habis, ya!

Apa Itu Beasiswa MTCP? Kenapa Kamu Harus Ambil Kesempatan Ini?

Beasiswa Malaysia Technical Cooperation Programme (MTCP) adalah program yang dibiayai penuh oleh Pemerintah Malaysia buat mahasiswa internasional yang mau lanjut S2 di sana. Bayangin deh, SoBi, kalau kamu dapet Beasiswa Malaysian Technical Cooperation Programme (MTCP), kamu bukan cuma dapet kuliah gratis, tapi juga tunjangan bulanan RM3.500 (sekitar Rp12,8 juta)! 

 

Tunjangan ini jelas banget jauh lebih gede dibandingkan biaya hidup bulanan mahasiswa internasional di Malaysia yang cuma berkisar antara RM1.200 hingga RM2.500 (sekitar Rp4,4 juta hingga Rp9,2 juta). 

 

Jadi, enggak cuma bisa menutupi kebutuhan dasar kayak akomodasi, makanan, dan transportasi, kamu juga bakal punya kelebihan uang yang bisa dipakai buat hal-hal lain, misalnya menabung atau jalan-jalan keliling Malaysia. Buat kamu yang pengen hidup nyaman selama studi di luar negeri, ini kesempatan yang enggak boleh dilewatkan!

 

Yang bikin makin keren, beasiswa ini juga kasih tiket pesawat pulang-pergi dari negara asal ke Malaysia. So, kamu enggak perlu pusing mikirin budget buat ke sana. Plus, banyak universitas top yang bisa kamu pilih!

Benefit Beasiswa MTCP Ternyata Worth It Banget!

Beasiswa ini fully funded, jadi semua kebutuhan utama kamu bakal dibiayai, seperti:

    • Biaya kuliah full (dibayar langsung ke universitas);
    • Tunjangan hidup RM3.500/bulan (cukup banget buat biaya makan, transport, dan akomodasi di Malaysia);
    • Tiket pesawat PP dari negara asal ke Malaysia;
    • Bisa kuliah di kampus top Malaysia yang bekerjasama dengan Beasiswa Malaysia Technical Cooperation Programme Scholarship.

 

Kamu enggak perlu worry soal biaya lagi, tinggal fokus kuliah & menikmati pengalaman baru di Malaysia!

Ini Syarat Pendaftaran Beasiswa MTCP! Jangan Sampai Ada Yang Missed

Buat apply beasiswa ini, SoBi harus memenuhi syarat berikut:

    • Usia maksimal 45 tahun saat mendaftar;
    • Gelar Sarjana (S1) dengan IPK minimal 3.5 (Second Class Upper atau setara);
    • Kemampuan Bahasa Inggris yang dibuktikan dengan salah satu dari:
    • IELTS (minimal 6.0);
    • TOEFL iBT (minimal 60);
    • Sertifikat bBhasa Inggris dari kampus sebelumnya (jika kuliah S1 dalam Bahasa Inggris);
    • Sehat jasmani & rohani, dibuktikan dengan surat keterangan medis dari Dokter (formulirnya bisa di-download di website MTCP);
    • Sudah diterima atau dalam proses penerimaan di universitas Malaysia yang terdaftar dalam program MTCP (lihat daftar di bawah!).

 

Kalau semua syarat ini kamu penuhi, congrats! Kamu bisa lanjut ke tahap pendaftaran.

Jangan Sampai Ada Yang Kurang! Ini Dia Dokumen Pentingnya

Saat daftar, kamu harus upload dokumen ini dalam format PDF:

    • Paspor (minimal berlaku 12 bulan);
    • Transkrip akademik & ijazah S1 (wajib mencantumkan skala nilai atau sistem penilaian kampus);
    • Sertifikat kemampuan Bahasa Inggris (TOEFL/IELTS atau surat dari kampus S1);
    • Curriculum vitae (CV) terbaru;
    • Surat rekomendasi dari 2 orang referee (download template dari website MTCP);
    • Surat keterangan sehat (form bisa di-download dari website MTCP);
    • Surat penerimaan dari universitas Malaysia (jika sudah ada).

 

Pastikan semua dokumen sudah terscan dengan jelas dan tersertifikasi, ya!

 

Nah, SoBi, salah satu dokumen penting buat daftar Beasiswa Malaysia Technical Cooperation Programme Scholarship adalah Sertifikat IELTS dengan skor minimal 6.0. Kalau skor IELTS-mu masih jauh dari harapan atau kamu masih struggling sama grammar dan struktur kalimat, it’s time to step up your game!

 

Stop belajar sendiri, ayo gabung di Kobi Education IELTS Offline Class! Belajar IELTS jadi lebih mudah dengan Expert Tutor yang siap bantu kamu dari basic sampai intermediate. Masih bingung sama tenses, writing structure, atau speaking fluency

 

Sekarang waktunya upgrade skill-mu! Kelas tatap muka ini khusus buat kamu yang mau raih skor IELTS impian. Daftar sekarang, jangan sampai ketinggalan!

 

Plus, ada Pre & Post Prediction Test, exclusive modul, dan akses ke Kobi E-Learning selama 6 bulan. Jadi, enggak ada alasan buat enggak siap IELTS, kan?

Step-by-Step Timeline Pendaftaran Beasiswanya Nih SoB!

Biar enggak bingung, ini alur pendaftarannya:

    • Deadline! Berdasarkan jadwal tahun lalu, pendaftaran dibuka dari 14 Juni hingga 14 Juli;
    • Buat akun & daftar di website MTCP: mtcp.kln.gov.my/scholarship;
    • Isi formulir online dan upload semua dokumen yang dibutuhkan;
    • Pantau status aplikasi di akun MTCP kamu;
    • Tunggu hasil seleksi yang akan diumumkan di sistem.

 

Gampang banget, kan? Yang penting jangan mepet deadline, biar enggak ada yang kelupaan!

Universitas Yang Bisa Kamu Pilih! Mayoritas Kampus Top Semua!

Beasiswa Malaysia Technical Cooperation Programme Scholarship berlaku di 24 universitas terbaik di Malaysia. Kamu bisa pilih salah satu dari list ini:

1. Universitas Negeri (Public Universities)

    • Universiti Malaya (UM);
    • Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM);
    • Universiti Putra Malaysia (UPM);
    • Universiti Sains Malaysia (USM);
    • Universiti Teknologi Malaysia (UTM);
    • Universiti Islam Antarabangsa Malaysia (IIUM/UIAM);
    • Universiti Utara Malaysia (UUM);
    • Universiti Malaysia Sarawak (UNIMAS);
    • Universiti Malaysia Sabah (UMS);
    • Universiti Malaysia Terengganu (UMT);
    • Universiti Malaysia Pahang Al-Sultan Abdullah (UMPSA);
    • Universiti Malaysia Perlis (UNIMAP);
    • Universiti Sultan Zainal Abidin (UNISZA);
    • Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI);
    • Universiti Teknikal Malaysia Melaka (UTEM);
    • Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM);
    • Universiti Malaysia Kelantan (UMK);
    • Universiti Pertahanan Nasional Malaysia (UPNM);
    • Universiti Sains Islam Malaysia (USIM);
    • Universiti Teknologi MARA (UiTM).

2. Universitas Swasta (Private Universities)

    • Universiti Teknologi Petronas (UTP);
    • Universiti Tenaga Nasional (UNITEN);
    • Multimedia University (MMU);
    • Universiti Kuala Lumpur (UniKL).

 

Pilih kampus yang sesuai dengan jurusan impianmu, ya!

Tips Jitu Biar Lolos Beasiswa MTCP!

SoBi, mau dapetin Beasiswa Beasiswa Malaysia Technical Cooperation Programme tapi bingung mulai dari mana? Chill, MinBi bakal kasih kamu strategi terbaik biar aplikasi kamu stand out dan bisa bersaing sama kandidat lain. Yuk, simak tips berikut ini!

1. Pahami Syarat, Jangan Asal Apply!

Jangan buru-buru daftar kalau belum cek syaratnya! MTCP Scholarship punya aturan ketat, mulai dari batas usia maksimal 45 tahun, IPK minimal 3.5, sampai bukti kemampuan Bahasa Inggris seperti IELTS atau TOEFL. Pastikan semua syarat ini kamu penuhi dulu, biar enggak sia-sia daftar.

 

Kalau ada syarat yang belum terpenuhi, segera fix! Misalnya, skor IELTS masih kurang, kamu bisa ambil kursus intensif biar lolos batas minimal.

2. Skor IELTS Jangan Pas-Pasan, Target 7.0+!

IELTS minimal 6.0 emang cukup buat daftar, tapi kalau bisa lebih tinggi, kenapa enggak? Skor yang lebih baik bisa bikin aplikasi kamu lebih kompetitif di mata reviewer.

 

Kalau masih struggling di grammar, writing, atau speaking, coba belajar lebih serius! Ikut kelas tatap muka IELTS bisa jadi solusi biar kamu dapat personalized feedback dan makin pede buat tes. Remember, semakin tinggi skor IELTS, semakin besar peluang kamu lolos!

3. CV Harus Keren, Tunjukkan Prestasimu!

CV bukan cuma formalitas, SoBi! Ini dokumen yang nunjukin kualitas dan pencapaianmu ke pemberi beasiswa. Jadi, bikin CV yang rapi, jelas, dan menonjolkan prestasi akademik maupun non-akademik.

 

Kalau CV kamu masih kosong melompong, mulai sekarang aktif ikut seminar, kompetisi, atau proyek sosial. MTCP enggak cuma lihat nilai tinggi, tapi juga kegiatan yang nunjukin leadership & kontribusi sosialmu.

4. Personal Statement? Bukan Basa-basi!

Banyak orang gagal di tahap ini karena nulis personal statement yang meh. Jangan cuma bilang “Saya ingin kuliah di Malaysia”, tapi jelaskan kenapa kamu layak dapat beasiswa ini.

 

Ceritakan passion, rencana karier, dan kontribusi yang akan kamu berikan setelah lulus. Tunjukkan bahwa kamu adalah kandidat yang serius dan punya visi jelas. Make it personal, make it inspiring!

5. Surat Rekomendasi, Jangan Asal Minta!

Surat rekomendasi itu powerful, tapi kalau asal pilih pemberi rekomendasi, bisa jadi boomerang. Pilih orang yang benar-benar kenal kamu, seperti Dosen Pembimbing atau atasan di tempat kerja.

 

Jangan minta surat rekomendasi ke sembarang orang yang cuma ngasih template standar. Minta mereka menuliskan hal spesifik tentang keunggulan dan kontribusi yang pernah kamu buat, biar suratnya enggak terkesan generic!

6. Pilih Universitas Dengan Peluang Terbesar!

MTCP punya daftar kampus yang bisa kamu pilih, dari Universiti Malaya, UPM, UTM, sampai UIAM. Jangan asal pilih, tapi sesuaikan dengan jurusan impian dan peluang diterima.

 

Beberapa kampus mungkin punya tingkat kompetisi yang lebih tinggi, jadi kamu bisa pilih universitas yang peluangnya lebih besar. Do your research, cari tahu mana yang paling cocok buat kamu!

7. Submit Dokumen Sebelum Deadline, No Excuse!

Banyak kandidat gagal bukan karena enggak memenuhi syarat, tapi karena telat submit dokumen! Jangan jadi salah satunya! Siapkan semua dokumen dari sekarang, scan dalam format PDF, dan pastikan semuanya terbaca jelas.

 

Biar enggak panik di detik-detik terakhir, bikin checklist dokumen seperti paspor, transkrip akademik, sertifikat bahasa, CV, surat rekomendasi, dan offer letter (kalau ada). Jangan nunggu deadline baru gerak, karena sistem bisa error kalau mepet waktu!

 

Lolos Beasiswa MTCP itu bukan sekadar keberuntungan, tapi soal strategi dan persiapan yang matang. Dengan mengikuti tips ini, peluang kamu bakal jauh lebih besar! Jadi, mulai sekarang persiapkan diri, upgrade skill, dan jangan sampai kelewatan deadline!

Apply Sekarang Karena Kesempatan Enggak Datang Dua Kali!

MTCP ini bukan cuma tentang kuliah gratis di luar negeri, lho! Beasiswa Malaysia ini juga jadi kesempatan emas buat kamu memperluas jaringan (networking) dan upgrade masa depan kamu. Bayangin aja, kamu bisa ketemu orang-orang dari berbagai negara, berbagi pengalaman, dan belajar langsung dari para ahli di bidang kamu. 

 

Jadi, enggak cuma ilmu yang kamu dapet, tapi juga koneksi internasional yang bakal berguna banget buat karier kamu ke depannya. Jangan sampai nyesel gara-gara telat daftar, ya! 

 

Waktunya terbatas, dan kesempatan kayak gini enggak datang dua kali. Yuk, persiapkan diri kamu untuk langkah besar ini, karena masa depanmu dimulai sekarang! Siapin dokumen, asah English-mu, dan APPLY sekarang di mtcp.kln.gov.my/scholarship! Good luck, Future Scholar!

Skor IELTS Masih di Bawah Standar? Fix Kamu Butuh Kelas Ini!

SoBi, beasiswa impian udah di depan mata, tapi skor IELTS masih di bawah standar? No worries! Kobi Education IELTS Offline Class siap bantu kamu kejar skor 7.0+ dengan metode belajar langsung tatap muka di Jakarta!

 

Kelas ini dibuat khusus buat kamu yang masih struggle dengan Basic English, grammar, dan struktur kalimat. Dengan Expert Tutor, materi full all-skills (listening, reading, writing, speaking), plus dua kali IELTS Prediction Test, kamu bakal lebih siap buat Tes IELTS sebenarnya. 

 

Enggak cuma itu, ada Exclusive IELTS Module dan akses Kobi E-Learning selama 6 bulan buat latihan lebih lanjut.

kobi education-beasiswa mtcp-gambar poster ielts offline buat artikel untuk beasiswa buat mtcp

DAFTAR SEGERA JIKA MAU SKOR IELTS YANG GACOR!

 

So, stop waiting segera daftar sekarang dan wujudkan mimpi study abroad-mu!

Rekomendasi Artikel
Bingung Persiapan Study Abroad Mulai Dari Mana?

Sini Kobi temenin kamu #KejarBareng kampus dan beasiswa impianmu!

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Ingin up to date dengan artikel terbaru Kobi? Yuk subscribe sekarang 👇

Cek privacy policy disini