Ujian SAT: Pengertian, Format, Materi, Syarat SAT Kampus Top!

Setelah di artikel sebelumnya MinBi menjelaskan mengenai persiapan untuk SAT. Kali ini, MinBi akan menjelaskan lengkap terkait Ujian SAT!

Share:

kobi education-ujian sat-gambar seseorang sedang mengerjakan tes tertulis

Setelah lulus SMA, kamu tertarik lanjut Studi S1 di luar negeri? Kalau iya, ada syarat wajib yang harus kamu persiapkan dari sekarang, nih, yaitu Ujian SAT. 


Yap, skor SAT ini menjadi salah satu persyaratan penting untuk mendaftar ke sebagian besar universitas di Amerika Serikat dan beberapa universitas di negara lain, seperti Inggris Raya, Australia, Singapura, bahkan Korea Selatan.


Penasaran dengan ujian ini? Cari tahu informasi selengkapnya di artikel ini, yuk

Apa Itu Ujian SAT?

SAT (Scholastic Assessment Test) adalah ujian standar yang digunakan dalam proses penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi.

Ujian ini diselenggarakan oleh College Board dan bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa dalam tiga bidang utama: membaca, menulis, dan Matematika.

Mulanya, SAT berbasis kertas, akan tetapi mulai tahun 2024, SAT beralih ke versi digital, lho! Perubahan ini mencakup:

    • Pemotongan durasi total pengerjaan dari 3 jam menjadi 2 jam;
    • Memberikan lebih banyak waktu per pertanyaan;
    • Mengizinkan penggunaan kalkulator di seluruh soal Matematika.


Emangnya buat apa, sih, ikut Ujian SAT? Buat kamu yang belum familiar, biasanya, ujian ini digunakan sebagai syarat S1 universitas luar negeri, seperti di Amerika Serikat, Australia, Singapura, Inggris Raya, bahkan Korea Selatan.


Tes SAT diadakan tujuh kali dalam satu tahun pada bulan Agustus, Oktober, November, Desember, Maret, Mei, dan Juni, biasanya pada hari Sabtu pertama di setiap bulannya. 


Kamu wajib mendaftarkan diri untuk mengikuti ujian tersebut. Biaya pendaftaran berkisar $60 (sekitar Rp928 ribu) dan sebaiknya dilakukan sekitar satu bulan sebelum tanggal tes. 

Enggak ada batasan berapa kali kamu bisa mengikuti Ujian SAT, jadi boleh ngulang berkali-kali sampai kamu merasa puas dengan hasilnya. 

Jangan lupa mulai persiapan SAT dari sekarang biar langsung gol di percobaan pertama, ya!

Format Soal SAT

Ujian SAT terdiri dari dua bagian utama: reading & writing dan Math.

Kamu diberikan waktu 64 menit untuk menyelesaikan bagian reading and writing serta 70 menit untuk menyelesaikan bagian Math, dengan total waktu ujian 2 jam 14 menit.

Setiap bagian dipecah menjadi 2 modul dengan durasi yang sama, dan ada jeda 10 menit antara kedua bagian. 

Bagian

Waktu

Jumlah Pertanyaan

Reading and Writing

64 menit (masing-masing modul 32 menit)

54

Math

70 menit (masing-masing modul 35 menit)

44

Total

134

98


Mayoritas pertanyaan dalam SAT adalah pilihan ganda, tapi ada beberapa pertanyaan matematika yang mengharuskan kamu mengisi jawaban secara langsung, bukan memilih dari opsi yang disediakan.


Enggak ada pengurangan nilai untuk setiap jawaban salah. Jika kamu ragu-ragu dengan jawabannya, lebih baik menebak saja daripada membiarkannya kosong.

Setiap bagian diberi skor 200–800, dengan total skor maksimum 1600.

Biar bisa dapet skor tinggi dan lebih stand out di antara pelamar lainnya, kamu harus mulai persiapan dari sekarang, nih, Sob! 

Tenang… bareng Expert Tutor Kobi, sekarang kamu bisa belajar SAT All Skills, lho, mulai dari membaca, menulis, dan Matematika.

Plus, kamu juga bisa latihan soal, ikut prediction test, dan dapet diagnostic skill untuk mengukur sejauh mana perkembangan belajarmu. Yakin mau skip fasilitas belajar selengkap ini?

Materi Ujian SAT

1. Reading and Writing

    • Pertanyaan: 54 Soal
    • Waktu: 64 Menit

 

Bagian reading and writing berisi bacaan singkat (atau sepasang bacaan) dengan pertanyaan pilihan ganda. 

 

Pertanyaan-pertanyaan ini menguji empat komponen utama:

    • Information and Ideas Mengukur kemampuan memahami, menganalisis, dan menyimpulkan informasi dari teks dan grafik;
    • Craft and StructureKemampuan memahami kosakata, mengevaluasi teks secara keseluruhan, dan menghubungkan teks-teks yang berkaitan;
    • Expression of IdeasKemampuan memperbaiki teks agar lebih efektif dan sesuai tujuan penulis;
    • Standard English ConventionsKemampuan mengedit teks agar sesuai dengan aturan tata Bahasa Inggris yang benar.

 

Tes ini terbagi menjadi 2 bagian, dan masing-masing bagian mencakup soal-soal dari keempat jenis tersebut.

 

Bacaan-bacaan yang digunakan bisa berasal dari berbagai bidang, seperti Sastra, Sejarah, Humaniora, dan Sains.

2. Math

    • Pertanyaan: 44 Soal
    • Waktu: 70 Menit

     

 

Bagian Matematika terdiri dari empat jenis Matematika yang diujikan:

 

Jenis Matematika

Jumlah Pertanyaan

Aljabar

13–15

Matematika Lanjutan

13–15

Pemecahan Masalah dan Analisis Data

5–7

Geometri dan Trigonometri

5–7

 

Bagian Matematika juga dibagi menjadi 2 bagian, terdiri dari soal pilihan ganda dan soal isian.

 

Sekitar 30% dari soal Matematika akan berhubungan dengan situasi nyata. 

 

Soal-soal ini mengharuskan kamu untuk memahami masalah dalam konteks sains, studi sosial, atau kehidupan sehari-hari, lalu menggunakan Matematika untuk menyelesaikannya.

Contoh Soal SAT

Penasaran soal-soal SAT seperti apa? Ini dia beberapa contohnya:

1. Reading & Writing

To dye wool, Navajo (Diné) weaver Lillie Taylor uses plants and vegetables from Arizona, where she lives. For example, she achieved the deep reds and browns featured in her 2003 rug In the Path of the Four Seasons by using Arizona dock roots, drying and grinding them before mixing the powder with water to create a dye bath. To intensify the appearance of certain colors, Taylor also sometimes mixes in clay obtained from nearby soil.

 

Which choice best states the main idea of the text? 

    • A) Reds and browns are not commonly featured in most of Taylor’s rugs
    • B) In the Path of the Four Seasons is widely acclaimed for its many colors and innovative weaving techniques
    • C) Taylor draws on local resources in the approach she uses to dye wool
    • D) Taylor finds it difficult to locate Arizona dock root in the desert

 

Jawaban: C

Bacaan di atas berfokus pada ide bahwa Seniman Lillie Taylor menggunakan bahan-bahan alami seperti tanaman dan sayuran dari tempat tinggalnya di Arizona untuk membuat pewarna bagi wolnya.

2. Math

Store A sells raspberries for $5.50 per pint and blackberries for $3.00 per pint. Store B sells raspberries for $6.50 per pint and blackberries for $8.00 per pint. A certain purchase of raspberries and blackberries would cost $37.00 at store A or $66.00 at store B. How many pints of blackberries are in this purchase? 

    • A) 12 
    • B) 8 
    • C) 5 
    • D) 4


Jawaban:
C

    • Jumlah pint raspberry yang dibeli = r
    • Jumlah pint blackberry yang dibeli = b


Store A:

    • Harga raspberry: $5.50/pint
    • Harga blackberry: $3.00/pint
    • Total biaya pembelian: $37.00
    • Persamaan: 5.50r + 3.00b = 37.00


Store B:

    • Harga raspberry: $6.50/pint
    • Harga blackberry: $8.00/pint
    • Total biaya pembelian: $66.00
    • Persamaan: 6.50r + 8.00b = 66.00


Kita punya dua persamaan:

    • 5.50r + 3.00b = 37.00
    • 6.50r + 8.00b = 66.00


Kita akan menggunakan Metode Eliminasi:

    • Kalikan persamaan pertama dengan 6.50 dan persamaan kedua dengan -5.50 untuk membuat koefisien r sama namun berlawanan tanda:
        • 35.75r + 19.50b = 240.50
        • -35.75r – 44.00b = -363.00
    • Jumlahkan kedua persamaan tersebut. Perhatikan bahwa r akan tereliminasi:
        • -24.50b = -122.50
    • Bagi kedua sisi dengan -24.50 untuk mendapatkan nilai b:
        • b = 5


Jawaban:
Jumlah pint blackberry yang dibeli adalah 5.

SUMBER: Digital SAT Sample Question

Syarat Skor SAT di Beberapa Kampus Top Dunia

Setiap universitas memiliki minimal skor SAT berbeda-beda, terutama kampus-kampus top dunia yang terkenal sangat selektif, di antaranya:

 

Universitas

Syarat SAT

MIT (Massachusetts Institute of Technology)

Wajib (tanpa minimal skor)

Harvard University

Wajib (tanpa minimal skor)

National University of Singapore

Tergantung kurikulum, kecuali kurikulum nasional:

  • Reading & writing: minimal 600
  • Math: minimal 650

University of Sydney

Wajib (berbeda-beda tiap jurusan)

University of Toronto

Opsional (rata-rata 1430–1540)

Nanyang Technological University

Wajib (minimal 1250)

Australia National University

Wajib (tanpa batasan skor)

Institute Polytechnique de Paris

Wajib (tanpa batasan skor)

Monash University

Wajib (tanpa minimal skor)

KAIST (Korea Advanced Institute of Science and Technology)

Wajib (tanpa minimal skor)

#KejarBareng Persiapan SAT Buat Modal Lolos Kampus Top Dunia!

Kampus incaranmu ada syarat SAT? Kalau iya, wajib banget kejar persiapan SAT dari sekarang, Sob! 

 

Enggak mau, kan, impian study abroad-mu kandas gara-gara kurang persiapan?

 

Untungnya, bareng Expert Tutor Kobi kamu bisa kejar SAT All Skills, mulai dari reading, writing, dan Math. Pstt… kamu bisa latihan soal, prediction skills, dan diagnostic skills juga, lho!

 

Mau belajar sendiri atau belajar bareng teman? Semua bisa! Pilih kelas sesuai kenyamanan dan kebutuhanmu, yuk!

kobi education-ujian sat-gambar poster persiapan sat untuk artikel kedua

Amankan kursimu sekarang karena KUOTA TERBATAS!

Nah, itulah dia informasi lengkap seputar Ujian SAT. Segera persiapkan mulai dari sekarang, yuk!

Semoga berhasil, SoBi!

Daftar Isi

Rekomendasi Artikel

Bingung Persiapan Study Abroad Mulai Dari Mana?

Sini Kobi temenin kamu #KejarBareng kampus dan beasiswa impianmu!

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Ingin up to date dengan artikel terbaru Kobi? Yuk subscribe sekarang. 👇

Cek privacy policy disini